Bersamanya selalu ada cerita yang menggelitik hati. Seperti kendaraan yang biasanya dipakai beraktivitas harus diam di parkiran rumah. Tugas kantor terasa semakin banyak menyita waktu karena mengharuskan "jurus multi tasking" mengetik + koordinasi team berjalan bersamaan antara laptop dan handphone. Grup whatsapp semakin bertambah, yang terkadang membuat hp "over load" minta di upgrade. Ketika banyaknya dunia online yang dikerjakan, sampai kendaraan pun tidak ingat untuk dipanaskan. Hasilnya??? Ga bisa di starter jadinya "kudu jajan". Hemmmm okelah kalau begitu. Ada yang ngerasain sama seperti ku???
Tenaaang , kamu tak sendirian 
Ku coba mencari pesan cinta-Nya dari kejadian ini. Kalau dalam ilmu "MAGNET REZEKI", kejadian ini bisa dilihat dari sudut pandang "paradox of candy". Allah sedang mengirimkan hadiah satu paket dengan bungkus terbaiknya. Wait, ada yang kepo ilmu itu seperti apa lengkapnya??? Kita bahas di tulisan selanjutnya yaa
.
Oke back to topic, nah jadi apa hadiah isi pesan cinta-Nya?
Seperti kendaraan yang setiap hari harus dipanaskan
Kalau tidak, mesinnya akan mengalami persoalan
Seperti handphone yang minta untuk di upgrade
Kalau tidak, dia tidak akan berfungsi dengan baik
Seperti itu pula dengan diri kita sebagai manusia
Perlu pemanas dan upgrade dengan nutrisi
Kalau tidak, dalam hidupnya akan menemui banyak persoalan yang tidak dapat diselesaikan dengan sebagaimana fungsinya dia diciptakan oleh Sang Maha Pencipta
- @nuridayuningsih -
Lalu apa nutrisi terbaik untuk manusia?
Bila nutrisi perut adalah makan & minum
Maka nutrisi akal adalah ilmu & guru
Bila tumbuhan dan hewan sama-sama butuh nutrisi perut
Tetapi mereka tak butuh nutrisi akal, karena mereka tak punya itu
So, ingat selalu
Nutrisi perut jangan melebihi nutrisi akalmu
Karena itu adalah pembedamu
Menjadi makhluk yang dipilih Allah
Sebagai khalifah di bumi ini
- @nuridayuningsih -
Keutamaan para pencari ilmu, adab sebelum berilmu dan pembahasan ilmu lainnya bisa belajar di @tarbiyahsunnahlearning.
Agar semangat menjalani aktivitas terus membara, salah satu tips yang perlu dilakukan adalah mencari "WHY". Apa itu? alasan kuat mengapa harus melakukan aktivitas tersebut. Misal :
Q : Kenapa kita harus terus produktif?
A :
Allah SWT berfirman:
"Demi masa."
"Sungguh, manusia berada dalam kerugian,"
"kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran."
(QS. Al-'Asr: Ayat 1-3)
Karena waktu harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, bergulir cepat, dan tidak akan berulang kembali. Ingin menjadi manusia yang beruntung dapat lebih baik setiap detiknya.
Allah SWT berfirman:
"Maka apabila engkau telah selesai (dari sesuatu urusan),
tetaplah bekerja keras (untuk urusan yang lain),"
"dan hanya kepada Tuhanmulah engkau berharap."
(QS. Al-Insyirah: Ayat 7-8)
Karena dunia adalah tempatnya di uji
Selesai satu ujian, lalu ada ujian yang lain
Segala ujian untuk meningkatkan kualitas diri
Menuju tempat akhir yang abadi
- @nuridayuningsih -
Maka dari itu, kita harus selalu berproses upgrade ilmu kehidupan. Khusus muslimah Alhamdulillah sudah ada fasilitas kurikulum lengkap dan terstruktur di @bengkel_diri.
"To do list"
Menjadi muslimah yang produktif untuk Ramadhanku kali ini dengan mengikuti kelas Ramadhan Seru bersama komunitas @ngarujak_mojang_kreatif, kelas bersama Ustadzah @Meti_ast di @muamalah.muslimah dan Kelas Jadi Buku KMO bersama @Ahmadrifairifan
Ini ceritaku 
Yuk coba tulis di kolom komentar, "WHY" (alasan kuat) & to do list versi-mu untuk produktif di bulan Ramadhan ini ! 
Semoga Allah selalu memudahkan segala aktivitas kita semua dan memberikan ridho-Nya. Berbuah pahala berlipat ganda dan menjadi shodaqoh jariyah pemberat amal kebaikan di akhirat kelak.
In syaa Allah Aamiin
MasyaaAllah, Semoga ilmunya berkah y mba
BalasHapusin syaa Allah Aamiin, jazaakillahu khairan mba
HapusMasyaAllah formulasi yang keren.. Jazakillah mba..
BalasHapuswa jazaakillahu khairan budok
HapusMasyaaAllah tabarakallah
BalasHapusNice sharing mba 😊
Jazaakillahu khairan mba
HapusSemangat produktif selalu 🤗
BalasHapusMasyaaAllah hamasah mom
HapusAamiin Ya Rabb...
BalasHapusAamiin Allahumma Aamiin
HapusWah masuk kelas muamalah muslimah juga mba.. bareng kitaaa ♥
BalasHapusMasyaaAllah, banyak teman baru Alhamdulillah. Semangat belajar hee
HapusMasyaallah..produktif di rumah saya dengan menulis buku nih😅
BalasHapusMasyaaAllah mom, ditunggu launching buku nya hii
HapusProdktif agar waktunya tidak terbuang sia-sia mba, aku juga ikut beberapa kelas tapi kebanyakan gratis mba hehe
BalasHapusengga gratis kok mba, dengan meluangkan waktu, tenaga, pikiran itu udah luar biyasa. MasyaaAllah semangat pembelajar hii
HapusKetiks ramadhan pekerjaan baik akan di lipatgandakan pahalanya.jadi gda alesan untuk kita membuang waktu dan kesempatan ini secara percaya.😊
BalasHapusMasyaaAllah semoga selalu dilancarkan segala urusannya ,Insyaa Allah Aamiin
HapusMasya Allah, suka sama quote2nya mba 🤩
BalasHapusMasyaaAllah, Jazakillahu Khairan. Semoga Allah meridhoinya. Aamiin
HapusIngin produktif dengan tetap maksimal wfh dan ibadah walau sendirian di kos. Why? Karena begitu berharganya waktu Ramadhan ini. Semoga sama-sama bisa produktif ya mba kita. Aamiiin
BalasHapusHamasah mba.. In syaa Allah. Amiin Allahumma Aamiin
HapusMasyaAllah.. Todolist sy kok melulu chef from home yaah😂, Salut ahh Sama yg todolist nya segambreng❤️
BalasHapusWah... to do list nya menginspirasi mbak. Semangat selalu. Lagi ngerajut apa mbak? Lama juga nih gak ngerajut :p
BalasHapusnice info mbaaak, aku jadi stalking akun2 yang mbak tulisin di atas hihi
BalasHapusMasya Allah terima kasih ilmunya ...
BalasHapusMasya Allah, bagi waktunya bisa sepadat itu ya Mba. Aku bikin to do list harian aja ga jadi-jadi. 😭 Semoga kita bisa selalu lebih baik dari sebelumnya. Aamiin. Makasih ilmunya Mba 😊
BalasHapusMasyallah...penuh dengan makna tulisannya...memang dunia ini tempatnya di uki, danang di dunia ini lita dibuat untuk selalu berikhtiar dan menjadi manusia produktif..produktif untuk ke hal-hal menuju kebaikan dan ridho Allah
BalasHapusMasyaAlloh tondo list nya patut diitru biar lebih produktif
BalasHapusMasyaAllah.. samaan mba, saya juga ikutan Muamalah Muslimah ❤️
BalasHapusBaru mulai BW pas urutan petama dibaca langsung semangat. Duh selama ini masih stag banget.. jd mulai semangat nih. Makasih Bu atas tulisannya
BalasHapusnice sharing mba :)
BalasHapusNice share mba. Quote-nya keren-keren
BalasHapus